Thursday, November 20, 2014

Jum'atan Is Number One

0

Shalat Jum'at adalah wajib bagi kaum laki-laki. 
Amalan-amalan yang dilakukan ketika shalat jumat:
1. Mandi
2. Memotong kuku dan kumis
"Adalah Rasulullah SAW memotong kuku dan mencukur kumis pada hari jumat sebelum beliau pergi shalat jum'at." (HR. Baihaqi dan At-Thabrani)
3. Memakai pakain rapih dan bersih (warna putih lebih utama)
4. Memakai wangi-wangian
"Siapa yang mandi pada hari jumat dan memakai pakaian terbaik yang dimiliki, memakai harum-haruman jika ada, kemudian pergi jum'at dan disana tidak melangkahi  bahu manusia lalu ia mengerjakan sholat sunnah, kemudian ketika imam datang ia diam sampai selesai sholat jum'at maka perbuatan itu akan menghapus dosanya antara jum'at itu dan jum'at sebelumnya." (HR. Ibnu Hibban dan Al-Hakim)
5. Berdoa ketika keluar rumah
6. Segera menuju ke mesjid dengan berjalan perlahan dan tidak banyak bicara
7. Ketika masuk mesjid, melangkah dengan kaki kanan dan membaca doa
8. Melaksanakan Shalat tahiyyatul Masjid
"Apabila seseorang masuk mesjid,maka hendaklah dia mengerjakan shalat dua rakaat sebelum ia duduk."  (HR. Abu Daud dar Abu Qatadah)
9. I'tikaf sambil membaca Al-Qur'an, berzikir atau bersholawat jika khotib belum naik ke mimbar. Jika khotib sudah naik ke mimbah, hendaklah menghentikannya dan mendengarkan khutbah.
Setelah shalat jum'at selesai dikerjakan, hendaklah melakukan shalat sunnah ba'diyah jumat baik di masjid ataupun di rumah.

"Adalah Nabi SAW mengerjakan shalat setelah shalat dua rakaat di rumahnya." (HR. Al-Bukhori dan muslim dari Abu Hurairah).



Untuk info pemesanan animasi dp bbm KLIK DISINI 

0 comments:

Post a Comment

 
All Rights Reserved